WELCOME TO MY BLOG

Pages

Selasa, 25 Maret 2014

Hobi Baru Tips dan Manfaat ( ^ ^ )


Tips Lari Pagi dan Manfaat Untuk Kesehatan Tubuh
     
   Guys.. mau bagi-bagi info nih..( ^ ^ ) Terakhir-terakhir ini aku lagi senang banget sama lari pagi lo. Jadi hobi baru nih ( ^ ^ ). 

   Ketika baru akan memulai hobi olahraga lari pagi ini, semua terasa berat. Jangankan untuk memulai berlari, untuk bangun tidur lebih awal saja rasanya sangat malas. Tapi untuk sehat kenapa tidak .Padahal manfaat lari pagi itu besar banget lo. 

          So moga-moga hobi baruku ini bisa menular juga ke kalian ya biar sama-sama sehat.
HIDUP SEHAT :D . Jadi ketahui manfaatnya dulu dan tipsnya ya biar olahraga ini bisa rutin dikerjakan dan selalu semangat. Check this out guys.

 1. Membuat Jantung dan Pernafasan Lebih Kuat
     Yups, lari adalah salah satu olahraga yang sangat direkomendasikan untuk memperoleh jantung dan pernafasan yang lebih kuat. Berlari akan membuat jantung bekerja lebih cepat memompa darah ke seluruh tubuh. Dengan demikian, tubuh akan terasa lebih bugar, dan jantung makin terbiasa bekerja lebih keras.

 2. Lari Pagi Lebih Efektif Menurunkan Berat Badan
      Nah, untuk yang mau menurunkan berat badan, maka lari pagi ini salah satu tips paling baik selain diet. Ketika kita bangun tidur, maka perut dalam kondisi yang kosong. Jadi, jika kita berlari dalam kondisi perut kosong ini, tubuh akan menggunakan lemak sebagai sumber energi. Meski begitu, ada baiknya kalau mau lari, perut jangan terlalu kosong.
Coba diisi dengan segelas air putih, pisang, atau protein bar untuk penambah tenag

     Selain dua manfaat diatas, masih banyak lagi manfaat yang kita dapat dengan rutin lari pagi. Maka dari itu, saya selalu berusaha untuk membuang rasa malas dan mencoba untuk bersemangat rutin lari. Ada beberapa tips lari pagi yang saya baca, dan berhasil saya praktekkan untuk membuang rasa malas lari itu tadi. Sekarang saya coba membagi tipsnya dengan rekan semua, dan semoga bermanfaat.

1. Persiapkan Perlengkapan Pendukung Lari Sejak Awal
  Lari itu adalah olahraga yang membutuhkan perlengkapan sangat sedikit, cukup baju – celana dan sepatu lari. Tapi buat saya, perlengkapan itu masih harus ditambah dengan iPod atau pemutar musik dan sebotol air minum. Agar kita enggak males lari karena harus mencari-cari perlengkapan-perlengkapan tersebut, maka siapkan semuanya sehari sebelum weekend atau saat kita akan lari. Jadi, ketika pagi kita bangun, tinggal sikat gigi, pakai perlengkapan dan berangkat!

2. Pilih Rute Yang Menyenangkan
  Rute lari kadang sangat menentukan semangat seseorang. Maka dari itu, pilihlah rute yang paling menarik dan menyenangkan.
Untuk yang satu ini, tiap orang punya kriteria yang berbeda-beda. Ada yang suka lari di lintasan stadion, ada yang suka lari mengitari perumahan, atau ada juga jogging track yang memang sudah disediakan. Yah kalau memang kamu butuh semangat lebih, cari lokasi yang banyak cewek/cowok olahraga. Jadi sambil lari, kamu juga bisa cuci mata

3. Cari Partner Berlari
   Lari sendiri kadang bisa ngebosenin, apalagi kalau track yang kamu pilih sepi dari aktifitas orang lain. Jadi enggak ada yang lari selain kamu, sepedahan juga nihil, apalagi senam pagi. Kalau ada temen, kamu jadi ada partner untuk ngilangin bosen. Dan gak jarang, lari bareng temen juga bisa bikin ‘kompetisi’ kecil untuk menambah semangat kamu.

 Ehm, oke deh itu aja dari aku ya. Semoga bermanfaat :)



Tips Sukses UN


       Tips Sukses Menghadapi Ujian Nasional 2014


Hai guys.. ( ^ ^ ) buat kamu-kamu yang sekarang lagi kelas XII SMA atau kelas IX SMP, pasti lagi dag dig dug mau ujian nasional yah. Okey, kali ini, kita bakal ngasih kamu tips supaya bisa sukses Ujuan Nasional 2014. Check this out.

1. FOKUS
      Kalian yang bakal menghadapi ujian nasional 2014 haruslah fokus untuk mengikuti Ujian Nasional 2014, tidak usah kalian memfokuskan hal-hal lain yang bisa membuat kamu salah fokus untuk menomorduakan Ujian Nasional 2014.
Mulai sekarang kamu juga harus stop untuk agenda-agenda yang sekiranya tidak penting. Fokuslah untuk mengikuti Ujian Nasional 2014. Kamu ingin sukses ngerjain soal UN kan?

2. Jangan Remehkan Try Out

        Biasanya siswa yang mau menghadapi Ujian Nasional sering meremehkan try out. Try Out itu tolak ukur kamu, seberapa bisakah atau pemahaman kamu dalam materi-materi UN.
Kamu pasti perlu tolak ukur, supaya kamu bisa mengevaluasi kekurangan kalian. Usahakan selalu mengerjakan soal-soal Try Out dengan baik, bayangkan saja Try Out sebagai simulasi UN 2014.

3. Porsi Tambahan
       Nah, dari evaluasi hasil yang kamu dapet via Try Out tadi, berikan porsi tambahan untuk pelajaran-pelajaran yang kamu anggap lemah.  Mintalah bantuan ke guru pengajar, kakak-kakak kamu, guru les, atau tentor (jika kamu mengikuti les di lembaga).

4. Ikuti Beberapa Workshop Mengenai “Ujian Nasional”
      Dengan mengikuti workshop mengenai Ujian Nasional kamu akan lebih mengerti Apa, Bagaimana, Kenapa, Kapan Ujian Nasional. Beberapa dari workshop itu juga sebagian memberitahumu tips-tips dalam mengerjakan Ujian Nasional. Ada juga Workshop yang bersifat ESQ yang akan membantu kalian dalam hal motivasi dan ketenangan hati.

5. Jaga Komunikasi Vertikal
      Pasti ngerti kan dengan apa yang dimaksudkan “komunikasi vertikal”? Jadi kamu harus menjaga ibadah kamu ke yang maha kuasa. Rajinlah beribadah, bagi kamu yang muslim dijaga sholatnya ( sehari 5 waktu). Lalu kalau bisa puasa shunnah (senin-kamis), shalat dhuha, shalat tahajud ,baca AL-QURAN setiap hari sehabis shalat maghrib atau sebelum subuh , dan yang terakhir sering-seringlah bersedekah.

6. Jaga Komunikasi Horizontal
   Selain kalian menjaga komunikasi vertikal, kamu juga harus menjaga komunikasi horizontal. Maksudnya adalah berbuat baiklah kamu ke sesama teman, tetangga, keluarga, orangtua, kalau kalian punya salah langsunglah meminta maaf dan minta doa restu untuk kelancaran Ujian Nasional yang bakal kalian hadapi.

7. Jaga Kesehatan
   Jangan sampai kesehatan kamu terganggu, apalagi saat-saat mendekati waktu pelaksanaan Ujian Nasional, itu masalah luar biasa karena bisa merusak konsentrasi dan fokus untuk menghadapi Ujian Nasional. Usahakan, makan yang teratur dan jaga kondisi dengan berolahraga minimal 3x dalam seminggu.

8. Mintalah Doa Orangtua, Guru, dan Paling Penting Doa Ibu
   Ini juga yang sangat penting dalam menghadapi Ujian Nasional yakni doa dari orang-orang yang sangat dekat dengan kita yakni kedua orangtua, dan orang yang memberikan ilmu yakni Guru.

9. Jangan Nervous
     Kebiasaan murid-murid ketika h-7 sampai pelaksanaan hari H perasaan nervous banget, tapi itu jangan sampai terjadi, karena bakal merusak konsentrasi sehingga kamu bisa blank dan nggak bisa mengingat materi yang kalian pelajari selama ini. Usahakan tetap tenang, atur pola nafas sehingga kalian bisa konsentrasi penuh mengerjakan soal Ujian Nasional.

10. Percaya Diri
    Percaya pada diri sendiri, jangan percaya dengan hasutan-hasutan yang ada di lingkungan sekitar. Kalau kamu sudah menguasai materi, ngapain kamu harus tidak percaya diri. Beberapa orang yang dalam proses KBM nilainya bagus, namun saat Ujian Nasional tidak Percaya Diri, hasilnya pun Jeblok.

       Oke, itulah sedikit tips-tips bagaimana tips sukses menghadapi Ujian Nasional 2014. Semoga sukses ya guys saling mendoakan karena aku juga mau UN nih. ( ^ ^ )Semoga Bermanfaat guys.